Koramil 0824/25 Jenggawah Hadiri Penyampaian Visi Misi Cakades PAW

    Koramil 0824/25 Jenggawah Hadiri Penyampaian Visi Misi Cakades PAW

    JEMBER - Bertempat di Balai Desa Wonojati Kecamatan Jenggawah Kabupaten Jember, pada Rabu 28/09/2022 dilaksanakan penetapan daftar pemilih dan penyampaian visi dan misi Calon Kepala Desa PAW 2022.

    Acara dihadiri oleh Ketua Panitia Pemilihakan Kepala Desa (Pilkades) Pergantian Antar Waktu (PAW) Gatot Sugiharto, Camat M Sifak Beny K, Kapolsek AKP Subagio, Danramil diwakili Pelda Joni Iswanto, Pj Kepala Desa Budi Prasetyo serta perwakilan warga masyarakat selaku pemilih.

    Ada 3 Calon Kepala Desa (Cakades) PAW diantaranya nomor urut 1 Suwarsono, nomor urut 2 M Yasin dan nomor urut 3 Abdurrahman, yang masing-masing menyampaikan visi dan misinya kalau terpilih menjadi Kepala Desa.

    Sebelum penyampaian visi dan misi dalam sambutannya Camat Jenggawah M Sifak K menyatakan agar menyampaikam 2 hal diantaranya agar masing-maaing menjunjung tinggi sportifitas dan panitia harus netral.

    Sambutan Kapolsek, mengajak semua pihak untuk mengutamakan menjaga kondusifitas wilayah yang sudah terbangun dengan baik, kepada masyarakat pemilih, silahkan menggunakan hak pilihnya dengan sebaik-baiknya untuk memajukan Desa Wonojati.

    Melalui Pelda Joni Iswanto Danramil 0824/25 Jenggawah Kapten Inf Pranoto menyatakan agar semua pihak melaksanakan kegiatan pemilihan ini dengan demokratis, menjaga netralitas dan memelihara persatuan dan kesatuan, dan yang utama bagi Cakades PAW hendaknya siap menang juga siap kalah.

    Menyikapi kegiatan tersebut, Dandim 0824/Jember Letkol Inf Batara C Pangaribuan saat kami wawancarai menyatakan, bahwa memang ada beberapa desa yang sedang menjalankan tahapan Pilkades PAW, untuk itu jajaran hendaknya selalu memantau dengan seksama, himbau masyarakat untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan.

    Kepada semua pihak hendaknya bekerja sesuai tugas pokok dan fungsinya dengan sebaik-baiknya, panitia harus netral, calon harus siap kalah dan siap menang dan pemilih menggunakan hak pilihnya dengan baik, dengan demikian pemilihan berjalan dengan demokratis. Jelas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    jember jatim.
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 0824/10 Mumbulsari Dampingi...

    Artikel Berikutnya

    Koramil 0824/09 Tempurejo Dampingi Petugas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kodim 0824/Jember Mantapkan Karakter Generasi Muda, Cegah Radikalisme dan Separatisme Demi Keutuhan NKRI

    Ikuti Kami