JEMBER - Pada Hari Olah Raga Nasional (Haornas) ke XXXIX Tahun 2022 ini, tema yang diambil adalah Bersama Cetak Juara, dengan pola pemasyarakatan olah raga prestasi, olah raga pendidikan dan olah raga kreasi.
Upacara yang digelar di Halaman Makodim 0824/Jember tersebut, diikuti oleh Anggota dinas Jajaran serta Koramil jajaran Kodim 0824/Jember, dengan Inspektur Upacara Dandim 0824/Jember Letkol Inf Batara C Pangaribuan, yang membacakan amanat Menpora RI Zainudin Amali.
Usai kegiatan tersebut, dengan adanya momentum Haornas ke XXXIX tahun 2022 yang baru kita upacarakan peringatannya, kita sangat mendukung upaya pengembangan dan peningkatan pembinaan oleh raga melalui olah raga prestasi, olah raga pendidikan dan olah raga kreasi.
Melalui Desain Besar Olah Raga Nasional (DBON), kita bersama-sama mendukung insan olah raga melalui organisasi olah raga dan cabang olah raga kita dukung dalam wujudkan olah raga dalam meningkatkan perekonomian rakyat menuju prestasi dunia. Jelas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)
Baca juga:
Digitalisasi BUMDes Guna Dukung SDGs
|